Sunday, March 2, 2008

INFORMASI PENDAFTARAN GOLDEN KIDS

TAMAN PENDIDIKAN ANAK CERDAS
GOLDEN KIDZ

Taman Pendidikan Anak Cerdas GOLDEN KIDZ adalah sentra pendidikan prasekolah yang meliputi Play Group untuk anak berusia 2 tahun sampai dengan 4 tahun dan Taman Kanak-kanak (TK) untuk anak berusia 4 tahun sampai dengan 6 tahun. Disamping itu, Golden Kidz juga menyelenggarakan pendidikan tambahan dalam bentuk kursus untuk anak usia dini, seperti kursus membaca dan menulis, menggambar, bahasa Inggris, computer for kids dan kursus lainnya untuk membangun anak-anak menjadi anak yang cerdas dan ceria.

Golden Kidz mempunyai tujuan untuk membentuk anak Indonesia yang berkualitas, yaitu anak beriman yang cerdas yang tumbuh dan berkembang sesuai dengan tingkat perkembangannya, agar anak memiliki kesiapan yang optimal didalam memasuki pendidikan dasar serta memliki kepribadian dan cara berpikir positive yang sangat dibutuhkan untuk sukses anak dalam kehidupannya dimasa dewasa.

Golden Kidz memberikan layanan pendidikan yang berimbang untuk perkembangan intelektual, emosional dan spiritual anak dengan menggunakan metode bermain sambil belajar. Dengan didukung oleh tenaga pendidik yang professional, sarana prasarana yang memadai, kurikulum pembelajaran yang modern dan metode pembelajaran yang inovatif, Golden Kidz dapat memberikan layanan pendidikan terbaik bagi anak didik.

PROFIL OUTPUT

Setelah menyelesaikan pendidikan di Golden Kidz, anak-anak diharapkan akan terbentuk menjadi anak yang beriman, santun, dan mandiri sesuai dengan usianya, yang siap melanjutkan ke jenjang pendidikan berikutnya dengan kemampuannya dalam hal membaca, menulis, berhitung dan berbahasa.

KURIKULUM DAN PROGRAM PEMBELAJARAN

Kurikulum yang digunakan adalah kurikulum Golden Kidz yang menginternalisasikan nilai-nilai emosional, spiritual dan akademis,yang diwujudkan dalam program program pembelajaran yang meliputi:
 Program Intrakulikuler
 Program Ekstrakurikuler
 Program Pembiasaan.

PROGRAM INTRAKURIKULER

 Latihan praktik wudlhu
 Latihan praktik sholat
 Doa dan kebiasaan harian
 Bahasa Inggris
 Daya Pikir
 Daya Cipta
 Kertampilan
 Olah Raga

PROGRAM EKSTRAKURIKULER

 Computer for kids
 Bina vokalia
 Melukis/menggambar

PROGRAM PEMBIASAAN

 Aspek Kesopanan
 Aspek Tanggungjawab
 Aspek Kerajinan
 Aspek Kerapihan
 Aspek Kebersihan
 Aspek Kedisiplinan
 Aspek Kemandirian
 Aspek Kebiasaan berdoa

KEUNGGULAN

 Rasio guru dengan anak 1 : 5 untuk play group, dan 1 : 10 untuk TK
 Computer for kids.
 Bilingual
 Mengembangkan kecerdasan intelektual (IQ), kecerdasan emosional (EQ), dan kecerdasan spiritual (SQ) secara berimbang.
 Smart Expression Development
 Outing
 Outdoor
 Pemeriksaan kesehatan secara rutin
 Pendampingan psikolog secara rutin
 Parent Group

FASILITAS

 Multimedia Room
 Playground
 Playroom
 Kolam Renang
 Computer
 Ruang tertentu ber AC

WAKTU BELAJAR

 PG A 07.30 - 10.00 Senin – Rabu - Jumat
 PG B 07.30 - 10.00 Selasa – Kamis - Sabtu

 TK A 07.30 - 10.00 Setiap hari
 TK B 07.30 - 10.00 Setiap hari

INFORMASI & PENDAFTARAN

Waktu Pendaftaran:
Senin s/d Sabtu, pukul 08.00 s/d 12.00

Tempat Pendaftaran:
Golden Kidz
Jl. Brigjen Encung No. 17
Purwokerto

Informasi:
Telepon: 638686 & 7606055
Web: http://www.goldenkidz.blogspot.com/
Email: goldenkidzone@gmail.com

No comments: